Warna Beda, Antara Apel Merah dan Apel Hijau Paling Sehat yang Mana?

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Jumat, 13 Januari 2023 | 12:20 WIB
Ilustrasi apel merah dan apel hijau (Foods Guy)

CewekBanget.ID - Seperti yang kita tahu, ada beragam jenis apel. Warnanya pun enggak semuanya merah.

Ada apel merah, apel hijau, hingga apel kuning.

Banyak yang bilang kalau apel hijau dinilai lebih baik dan sehat daripada apel merah.

Apakah benar demikian?

Baca Juga: 4 Waktu yang Enggak Disarankan untuk Makan Apel. Enggak Menyehatkan!

Mengutip Sajian Sedap, apel merah ataupun apel hijau sama-sama kaya akan nutrisi, vitamin dan kalori.

Warna kulit mereka bukan satu-satunya hal yang membuat kedua apel ini berbeda satu sama lain.

Keduanya memiliki rasa yang berbeda. Enggak cuma itu, mereka juga dikemas dengan nutrisi yang berbeda dan memiliki manfaat yang berbeda pula.

Apel hijau

Apel hijau miliki rasanya asam dan bagian kulit cenderung lebih tebal, yang membuatnya lebih renyah.

Apel hijau adalah sumber vitamin A, vitamin B, vitamin C, vitamin E dan vitamin K yang lebih baik daripada apel merah.

Apel hijau juga mengandung lebih banyak Zat Besi, Kalium, Protein daripada apel merah.