Lebih Sehat, Ini 5 Bahan yang Bisa Dijadikan Pengganti Gula

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Senin, 4 Maret 2024 | 17:20 WIB
Ilustrasi gula (Shutterstock via Complete Care)

CewekBanget.ID - Supaya terhindar dari penyakit-penyakit berbahaya, sudah semestinya kita membatasi asupan gula tiap harinya.

Bukannya enggak mengonsumsi gula sama sekali, namun konsumsi lah dalam jumlah yang dianjurkan.

Buat kita pecinta makanan dan minuman manis yang susah lepas dari gula, kita perlu mempertimbangkan bahan pengganti gula yang lebih sehat nih, girls.

Biar enggak bingung, berikut 5 bahan pengganti gula yang lebih sehat yang bisa kita coba!

Baca Juga: Pengganti Gula Pasir, Ini 5 Khasiat Makan Gula Aren Buat Kesehatan

1. Madu

Madu merupakan salah satu bahan alami pengganti gula yang lebih sehat karena enggak langsung meningkatkan gula darah setelah dimonshmsi.

Madu juga memiliki kandungan polifenol yang bisa menjaga kesehatan jantung dan mengendalikan kadar gula darah.

Namun perlu kita ingat nih, girls! Madu masih tinggi kalori yakni 21 kalori per sendok makan.

Jadi, kalau pengin menurunkan berat badan sebaiknya enggak mengonsumsi madu secara berlebih, ya!

2. Stevia

Stevia merupakan pemanis yang diekstraksi dari tanaman Stevia rebahdiana. 

Rasa manisnya enggak menyebabkan lonjakan kadar gula darah sehingga sehat untuk penderita diabetes.

Stevia juga enggak mengandung kalori sama sekali sehingga cocok buat membantu program diet.

Selain itu stevia bisa menurunkan tekanan darah tinggi sehingga cocok untuk penderita hipertensi.

3. Lo Han Kuo

Lo han kuo merupakan buah dengan citarasa manis asal Cina.

Manisnya 150-200 kali lebih manis dari gula pasir.

Namun, lo han kuo justru bebas kalori dan karbohidrat lho, girls!

Baca Juga: Kalau Tubuh Menunjukkan 7 Tanda Ini, Artinya Kita Kecanduan Gula!

Lo han kuo juga bisa memgendalikan kadar gula darah loh sehingga cocok untuk penderita hipertensi.

4. Allulose

Allulose merupakan gula alami yang terdapat di buah-buahan.

Misalnya buah kismis bisa memiliki kemanisan 70% menyerupai gula.

Namun, kalorinya rendah banget cuma 0,2 kalori aja per gram.

Cocok banget buat kita yang lagi proses penurunan berat badan. 

5. Kurma

Kurma merupakan buah yang memiliki citarasa manis legit.

Selain manis, kurma mengandung berbagai nutrisi seperti serat, vitamin B6, kalium, magnesium, dan mangan serta antioksidan berupa karotenoid dan polifenolz.

Melansir Nova.ID, kurma memiliki kalori tinggi yakni 23 lalori per buah sehingga kita perlu bijak untuk mengonsumsinya.

(*)

Baca Juga: 7 Efek Samping Enggak Konsumsi Gula pada Tubuh, Gula Tetap Penting!