Curhat Dian, Cewek yang Divonis Kanker Payudara Stadium 3 di Usia 26 Tahun

By Indah Permata Sari, Kamis, 25 Januari 2018 | 04:15 WIB
(Indah Permata Sari)

Seperti yang Dian bilang, kita tidak pernah tahu kapan penyakit bisa menghampiri kita. Dan, kanker payudara merupakan salah satu penyakit yang banyak mengancam cewek.

Karena itu penting bagi kita untuk melakukan sadari, alias periksa payudara sendiri, karena dengan begitu, kita langsung sadar jika ada kelainan pada payudara, sehingga bisa diatasi.

Untuk tahu lebih banyak soal sadari, kamu bisa melihatnya di sini.

Lalu, bagaimana jika teman kita yang divonis menderita sakit parah?

Seperti yang Dian bilang, masa-masa ini merupakan berat banget dan jadi super sensitif. Sehingga, komentar orang lain akan berasa penting untuk mereka.

Kita mungkin memiliki banyak pertanyaan, tapi pertanyaan itu bisa menunggu. Karena yang dibutuhkan adalah dukungan dari teman.

Kita bisa menemaninya berobat, mengingatkannya untuk menjalani treatment, dan seperti yang dilakukan teman-teman Dian, melakukan penggalangan dana untuk memudahkan keluarga Dian dalam mengobati penyakitnya.

Ini jauh lebih berarti ketimbang komentar yang diniatkan untuk peduli tapi ternyata malah memojokkan dan bikin si penderita makin down.