CewekBanget.ID - Panda albino langka yang selalu ingin diteliti oleh berbagai peneliti dunia belum lama ini tertangkap kamera di barat daya Tiongkok.
Panda menggemaskan ini terlihat di ketinggian 2.000 meter di cagar Alam Nasional Wolong, Tiongkok.
Meski memiliki cakar seperti Panda lainnya, namun Panda albino ini memiliki bulu putih hingga mata merah.
Hal ini menunjukan bahwa ada mutasi genetika langka yang berpengaruh pada warna tubuhnya yang unik.
Peneliti dari Peking University, Li Sheng kemudian mencoba menganalisa Panda albino ini.
Hasilnya, Li Sheng menemukan "Panda tersebut merupakan albino yang kemungkinan berusia satu atau dua tahun. Ia terlihat sangat kuat dan langkahnya mantap. Menunjukan bahwa mutasi genetika tidak menghambat hidupnya."
Albinisme akan terjadi saat binatang kekurangan melanin, pigmen cokelat gelap atau hitam yang ada pada rambut, kulit, dan mata.
Kekurangan pigmen protektif ini dapat membuat binatang semakin sensitif terhadap sinar matahari hingga mengakibatkan potenis kerusakan kulit dan mata.
Baca Juga: Disney–Pixar Mengakhiri Kisah Para Mainan di ‘Toy Story 4’. Keanu Reeves Bergabung!
Penulis | : | Kinanti Nuke Mahardini |
Editor | : | Kinanti Nuke Mahardini |
KOMENTAR