1. Dehidrasi
Yup! enggak banyak yang menyadari kalau dehidrasi juga jadi penyebab sakit kepala.
Dehidrasi ringan saja bisa membuat kita sakit kepala, apalagi dehidrasi parah yang bisa bikin sakit kepala seperti migrain.
Baca Juga: Pegal dan Nyeri Otot Selama PJJ dan WFH? Jangan Dianggap Sepele!
Dikutip dari Kompas.com, dehidrasi bisa membuat otak menyusut untuk sementara waktu karena kekurangan air.
Hal inilah yang membuat otak menjauh dari tempurung kepala dan menyebabkan rasa sakit.
Untuk meredakan sakit kepala karena dehidrasi tentu saja kita harus minum air putih yang cukup atau bisa juga mengonsumsi minuman berenergi.
Ketika sudah enggak dehidrasi, otak akan mengembang kembali seperti normal dan sakit kepala pun menghilang.
2. Stres
Stres yang berlarut-larut bisa menyebabkan sakit kepala, lho!
Itu karena stres bisa membuat otot-otot di area leher dan kulit kepala tegang sehingga menimbulkan sakit kepala.
Jenis sakit kepala ini biasanya digambarkan seakan-akan ada tali yang mengikat kuat di sekitar kepala.
Untuk meredakan sakit kepala karena stres, kita harus bisa mengelola stres dengan baik. Misalnya dengan melakukan hal yang kita suka, meditasi dan istirahat yang cukup.
Baca Juga: Kuku Menguning Akibat Sering Diwarnai? Bersihkan dengan 4 Cara Alami Ini
Penulis | : | Elizabeth Nada |
Editor | : | Elizabeth Nada |
KOMENTAR