CewekBanget.ID -Olahraga atau aktivitas fisik rutin, dalam bentuk apapun, bisa membantu menurunkan risiko stroke.
Dalam satu minggu, setiap orang disarankan untuk berolahraga total 150 menit.
Namun, bagi seseorang yangenggak pernah atau jarang berolahraga, mulailah dengan durasi minimal yang bisa dilakukan dan meningkat secara perlahan.
Penting juga bagi kita untuk membuat variasi jenis olahraga supaya terhindar dari risiko cedera.
Baca Juga: Jangan Mager! Lakukan 5 Hal Ini Biar Tetap Olahraga Selama Musim Hujan
Variasi Olahraga
Ilustrasi olahraga
Meski anjuran normal untuk berolahraga adalah selama 150 menit, sebetulnya 15 menit saja cukup untuk memulai olahraga dengan perlahan dan mengetahui batasan kita.
Variasi olahraga disebut dapat membantu mencegah cedera.
Penyebabnya, ketika melakukan satu jenis olahraga yang sama setiap harinya, sendi yang terbebani akan sama setiap harinya.
Baca Juga: Jenuh dengan Pandemi? Nikmatin 'Me Time' Ini Biar Bisa Healing!