CewekBanget.ID - Bulan Ramadan akan segera tiba dan umat Muslim pun bakal menjalani sebulan beribadah puasa.
Salah satu hal yang identik dengan momen ini adalah buah kurma.
Dengan bentuknya yang kisut kecokelatan, buah kurma kerap dianjurkan menjadi hidangan untuk disantap segera setelah berbuka puasa.
Kira-kira apa saja manfaat kurma bagi kesehatan selama #PowerUpRamadhan?
Baca Juga: Resep Susu Kurma, Minuman Lezat Bisa Balikin Energi Tubuh Selama Puasa
Kaya Karbohidrat dan Nutrisi Lainnya
Buah kurma mengandung karbohidrat yang tinggi lho, yakni hingga mencapai 70%.
Selain itu, kurma juga mengandung serat, protein, serta kebutuhan kalium, magnesium, dan vitamin B6, dan zat besi harian.
Kandungan nutrisi lainnya dalam kurma antara lain tembaga, mangan, vitamin K, folat, dan antioksidan.
Menjaga Sistem Pencernaan
Kurma dapat menjaga kesehatan pencernaan.
Pasalnya, serat dalam kurma dapat mencegah konstipasi dan membuat gerakan usus besar lebih teratur dalam membentuk feses.
Kurma juga dapat dimasukkan ke dalam menu diet harian, nih!
Mencegah Diabetes
Kurma memang terasa manis, tapi buah ini enggak bakal meningkatkan risiko diabetes.
Malah, kandungan seratnya yang tinggi dapat mengurangi risiko diabetes, lho!
Pasalnya, serat tak larut dicerna lebih lambat di dalam perut sehingga tubuh dapat lebih baik mengontrol kadar gula darah.
Kurma juga memiliki indeks glikemik rendah sehingga enggak langsung melonjakkan kadar gula darah setelah dikonsumsi.
Baca Juga: Jadi Pilihan Kudapan Saat Puasa, Ini 5 Manfaat Kurma Bagi Kesehatan!
Mencegah Anemia
Saat berpuasa, mungkin risiko anemia kita dapat meningkat ketika kekurangan asupan zat besi, sehingga kita cenderung lebih mudah merasa lemas dan lunglai.
Nah, kurma dapat mengembalikan kekurangan tersebut karena kandungan zat besinya yang tinggi.
Jadi kurma bisa dijadikan sumber makanan untuk mencegah anemia, khususnya saat bulan Ramadan.
Baca Juga: 5 Manfaat Buah Kurma Bagi Kesehatan. Menyehatkan Jantung, Lho!
Menangkal Radikal Bebas
Kandungan antioksidan pada kurma tergolong tinggi, sehingga buah ini mampu mengurangi efek radikal bebas dalam tubuh.
Antioksidan sendiri mampu melindungi sel dan jaringan tubuh dari stres dan peradangan kronis penyebab berbagai risiko penyakit.
Antioksidan juga dapat membantu mengurangi risiko beberapa jenis kanker.
Jadi sudah saatnya kita memasukkan kurma dalam menu untuk disajikan saat berbuka puasa nanti, nih!
(*)
Source | : | Hellosehat,Klik Dokter |
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Salsabila Putri Pertiwi |
KOMENTAR