CewekBanget.ID - Enggak terasa, bulan Januari di tahun 2022 sudah mencapai penghujungnya.
Berbagai hal seperti kasus pandemi yang kembali merebak, berita bencana, hingga tekanan dari tugas sekolah dan kantor bisa jadi membuat kita stres belakangan ini.
Kalau kita sedang dilanda stres, ada baiknya kita coba melakukan 4 hal berikut ini untuk meredakannya.
Berjalan di Alam Terbuka
Berjalan-jalan di tengah alam terbuka sambil mengirup napas dari udara segar dapat meredakan stres, menurut sains.
Melansir dari The Healthy, studi fisiologis tahun 2019 menunjukkan bahwa berjalan kaki selama 20 menit saja dapat menurunkan kadar hormon stres, bahkan di tengah lingkungan perkotaan dan padat penduduk.
Yang penting kita berjalan kaki di lokasi yang dapat memberikan kita sensasi alamiah selama 20-30 menit.
Lakukan rutinitas ini paling enggak 3 kali dalam seminggu, tanpa gangguan media sosial atau obrolan dengan orang lain sama sekali.
Kalau sedang enggak bisa jalan-jalan, duduk santai di alam terbuka juga dapat memberikan efek yang sama.
Baca Juga: Seperti Biasa Saja, Tapi 5 Hal Ini Ternyata Bisa Memicu Kecemasan!
Olahraga
Stres memang enggak bisa dihilangkan, hanya dapat diredakan atau disalurkan dalam bentuk kegiatan yang dapat membuat kita lebih lega.
Nah, olahraga adalah kuncinya.
Kalau kita pusing gara-gara stres memikirkan sesuatu, alihkan stres yang melanda kita tersebut pada kegiatan fisik.
Selain itu, hormon stres seperti kortisol juga berkomunikasi dengan otak.
Jadi olahraga dapat membantu kita meredakan kortisol dan menstimuli hormon yang lebih baik seperti endorfin untuk menyentuh otak dan membuat kita berpikir lebih positif.
Enggak perlu olahraga di gym atau menggunakan peralatan mahal, kok!
Kita bisa mulai dengan peregangan ringan atau olahraga santai di sela-sela kegiatan kita.
Baca Juga: 4 Cara Alami untuk Mengatasi Ketombe, Salah Satunya Kurangi Stres!
Tertawa
Yup, penelitian pun menunjukkan bahwa tertawa memang berkaitan dengan pikiran yang lebih positif dan risiko stres yang berkurang.
Tertawa rupanya dapat mengurangi kadar kortisol dan meningkatkan pelepasan hormon endorfin dalam tubuh.
Tapi tentu saja enggak mudah untuk tertawa di tengah stres yang melanda kita.
Nah, kita bisa coba menonton berbagai tayangan lucu kesukaan kita, menghubungi teman yang biasa melontarkan kisah-kisah kocak, atau menstimuli diri sendiri untuk tertawa.
Melakukan Perbuatan Baik
Percaya enggak, kalau perbuatan baik terbukti secara ilmiah bermanfaat bagi kesehatan tubuh dan mampu menurunkan kadar stres?
Penelitian di American Journal of Public Health menemukan, saat kita menolong orang lain, kita juga meredakan stres dan bahkan membuat umur kita lebih panjang.
Jadi cobalah untuk meluangkan waktu, tenaga, dan rezeki untuk menolong sesama, bahkan sesedikit apapun kontribusi kita.
Sekadar memuji dan mengapresiasi orang lain juga termasuk perbuatan baik yang bisa kita lakukan, lho!
Baca Juga: 7 Cara Simpel Mengontrol Emosi Marah Supaya BIsa Cepat Tenang!
(*)
Source | : | The Healthy |
Penulis | : | Salsabila Putri Pertiwi |
Editor | : | Salsabila Putri Pertiwi |
KOMENTAR