1. Baik untuk kesehatan tulang dan sendi
Manfaat ceker ayam sangat baik salah satunya yaitu membantu menyehatkan tulang dan sendi.
Ceker ayam merupakan sumber protein, kalsium, dan kolagen yang sangat baik untuk menjaga kesehatan tulang dan berperan penting dalam memelihara kesehatan dan kekuatan sendi-sendi tubuh, termasuk sendi lutut, kaki, tangan, dan pinggul.
Enggak hanya itu, asupan kolagen yang cukup juga dapat membantu mengurangi nyeri sendi dan gejala osteoarthritis yang bisa diderita anak-anak jika kekurangan gizi kolagen.
2. Menyehatkan kulit
Ceker ayam mengandung banyak kolagen yang baik bagi kesehatan kulit kita nih, girls!
Kolagen merupakan salah satu bahan khusus yang dibutuhkan kulit untuk menjaga elastisitas kulit, fungsi tubuh, memperkuat struktur pembuluh darah, melindungi lapisan saluran cerna, dan memperkuat struktur tulang.
Sekitar 70 persen dari kandungan protein pada ceker ayam adalah kolagen.
Protein ini merupakan salah satu nutrisi yang baik untuk kesehatan kulit.
3. Menjaga kesehatan gusi
Masalah pada gusi bisa ditimbulkan dari dalam tubuh, yakni bila tubuh kekurangan vitamin dan nutrisi.
Baca Juga: Paha dan Dada Ayam, Mana yang Lebih Sehat? Ini Perbandingan Gizinya!
Source | : | Bobo.ID |
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR