CewekBanget.ID - Kolagen sangat penting peranannya untuk menjaga kesehatan kulit.
Kolagen bisa bikin kulit kita senantiasa glowing, kenyal, awet muda, dan cerah.
Namun, seiring bertambahnya usia, produksi kolagen di kulit pun akan semakin berkurang.
Selain karena faktor usia, ternyata ada beberapa faktor lain seperti gaya hidup yang bisa bikin produksi kolagen semakin cepat berkurang, lho!
Termasuk beberapa kebiasaan receh di bawah ini yang sering kita lakukan namun ternyata berdampak buruk buat produksi kolagen. Apa saja?
Baca Juga: WOW! Rajin Makan 3 Makanan Ini Bikin Wajah Cepat Glowing Alami!
1. Kurang tidur
Kurang tidur ternyata bisa mempercepat terjadinya penuaan dini karena turunnya kolagen kulit dan membuatnya terlihat kusam.
Enggak cuma itu, kurang tidur juga diduga berisiko menurunkan sistem kekebalan tubuh, sehingga merusak kolagen kulit.
2. Terlalu sering mengonsumsi gula
Semakin ke sini, semakin banyak jajanan kekinian yang tinggi akan kandungan gula.
Nah, kalau kita terlalu banyak mengonsumsi makanan dan minuman yang manis-manis, bisa menyebabkan adanya peradangan dan merusak kolagen.
Selain itu, makanan manis juga menghambat jalannya kolagen untuk memperbaiki dirinya sendiri.
3. Gerakan otot wajah
Kebiasaan seperti menyipitkan mata, tersenyum, atau cemberut, bisa menimbulkan garis-garis halus dan kerutan pada wajah.
Baca Juga: Rutin Makan 5 Makanan Kaya Kolagen Ini, Wajah Kenyal dan Glowing Terus!
Penyebabnya karena setiap kita menggerakan otot wajah, akan terbentuk jalur di bawah permukaan kulit.
Kemudian, karena bertambahnya usia, kulit wajah kita akan kehilangan elastisitas dan enggak bisa dengan mudah seperti semula ketika otot wajah digerakan.
Nah, bentuk dari hasil garis-garis halus dan kerutan itulah yang sulit hilang dan menetap semakin membentuk kerutan.
(*)
Baca Juga: Lagi Ngetren, Minuman Kolagen Justru Bisa Berikan 5 Efek Buruk Ini!
Source | : | Stylo |
Penulis | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
Editor | : | Siti Fatimah Al Mukarramah |
KOMENTAR