Ini sangat penting, supaya kita enggak lagi merasa gugup, tegang, dan sampai gemetar.
Selain itu, almond juga punya kandungan yang bisa meningkatkan produksi hormon serotonin yang juga memberikan perasaan tenang pada kita.
3. Teh chamomile
Kita bisa cobain teh herbal, khususnya chamomile untuk mengatasi rasa tegang dan gugup.
Chamomile sendiri punya kandungan antioksidan bernama apigenin yang ternyata bisa membuat otak kita mengirimkan sinyal untuk tenang.
Bahkan teh chamomile juga sangat bagus diminum sebelum tidur biar kita bisa tenang sehari sebelum presentasi atau interview kerja.
Selain teh chamomile, kita juga bisa coba minum teh lavender atau lemon yang juga enggak kalah menenangkan.
Baca Juga: Tips Persiapan Mental Sebelum Public Speaking untuk #Girls4TheFutue
4. Cokelat hitam
Suka cokelat? Yuk dimakan pas lagi gugup!
Cokelat hitam yang setidaknya mengandung 70 persen bubuk kakao bisa membantu memproduksi hormon serotonin dan endorfin.
Nah seperti yang kita tahu, serotonin sendiri bagus untuk membuat tubuh dan pikiran rileks, sedangkan endorfin bisa membuat kita lebih bahagia dan pereda rasa stres.
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR