Enggak Bakal Gemuk, Makan Enam Kali Sehari Justru Bikin Berat Badan Turun Cepat! Gimana Caranya?

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Jumat, 12 Juli 2019 | 19:10 WIB
iliustrasi makanan (trifectanutrition.com)

Makan

Bushman juga mengatakan, cuma diri kita yang paling tahu apa yang terbaik untuk tubuh kita sendiri.

Hal ini menyangkut frekuensi makan yang harus kita terapkan sehari-hari.

Menurunkan berat badan tergantung pada total pengeluaran energi harian kita.

Kalau kita makan lebih sedikit kalori daripada yang kita bakar, tubuh akan mengalami defisit kalori.

Pada akhirnya, cadangan lemak yang tersimpan akan dibakar oleh tubuh untuk energi.

Inilah proses yang akan memicu penurunan berat badan kita.

Baca Juga: Boy William Resmi Lamar Sang Kekasih, Intip Manisnya 4 Fashion Formal Couple Keduanya yang Bikin Iri!

Setelah menentukan total pengeluaran energi harian dan menggabungkan berbagai aktivitas, kita dapat menentukan dengan tepat berapa kali lebih tepatnya kita bisa makan dalam sehari untuk menurunkan berat badan.

Entah karena adanya masalah kesehatan atau cuma sekadar mau tampak bugar, tujuan kita untuk menurunkan berat badan ini juga penting agar prosesnya lebih efektif.

Psikoterais Arlene B.Englander juga menekankan pentingnya mengedintefisikasi faktor yang menyebabkan kenaikan berat badan dalam kehidupan kita, apakah itu karena stres, kesibukan, kebiasaan atau kurangnya olahraga.

"Begitu banyak dari kita, terutama yang ingin menurunkan berat badan, lebih berfokus pada apa yang kita makan daripada bagaimana kita makan," ujarnya.