3 Gerakan Peregangan Ini Boleh Dicoba Sebelum Tidur. Baik untuk Tubuh!

By Salsabila Putri Pertiwi, Jumat, 30 Juli 2021 | 22:45 WIB
Ilustrasi peregangan (Freepik.com)

CewekBanget.ID - Beberapa orang mengalami kesulitan tidur di malam hari.

Biasanya hal tersebut disebabkan oleh insomnia, rasa enggak nyaman saat tidur, hingga stres.

Nah, supaya tidur kita lebih nyenyak dan tubuh terasa lebih segar saat terbangun, coba lakukan 3 gerakan peregangan berikut ini sebelum tidur, yuk!

Baca Juga: Wajib Coba 4 Gerakan Peregangan Buat Atasi Kekenyangan Setelah Sahur!

Bear Hug

Gerakan bear hug atau 'pelukan beruang' bisa kita lakukan sebelum tidur agar lebih nyenyak.

Gerakan ini berfungsi untuk meringankan pegal atau sakit pada daerah bahu dan punggung atas.

Kita bisa melakukan gerakan yang satu ini dengan cara berdiri tegak dan tarik napas sambil membuka kedua lengan lebar-lebar, kemudian buang napas perlahan sambil menyilangkan tangan dengan gerakan seperti memeluk diri sendiri.

Setelah itu, tarik napas dalam-dalam saat kita memeluk diri dan menarik bahu ke depan.

Tahan posisi tersebut selama 30 detik sebelum menarik napas lagi sambil membuka kembali lengan dengan lebar seperti semula.

Baca Juga: Peregangan Rupanya Bisa Memperbaiki Mood yang Buruk! Sudah Coba?

Paschimottanasana

Salah satu adaptasi gerakan yoga ini dapat membantu kita agar fokus dan rileks.

Selain itu, paschimottanasana juga membantu meregangkan otot di daerah paha dan betis.

Kita bisa melakukannya dengan cara duduk di lantai atau kasur dengan posisi kaki lurus ke depan dan menempel, lalu condongkan badan secara perlahan ke depan dengan tangan yang berusaha memegang jari-jari kaki.

Tahan gerakan ini selama 15 detik sebelum kembali ke posisi semula.

 

Child Pose

Terakhir, gerakan child pose bisa kita lakukan agar dapat mengatur tarikan napas, melemaskan tubuh, dan mengurangi stres.

Gerakan ini juga bisa membantu menghilangkan rasa sakit dan tegang di punggung, bahu, dan leher.

Untuk melakukannya, duduklah dengan posisi kaki terlipat ke belakang; rentangkan tangan lurus ke depan, kemudian perlahan condongkan tubuh ke lantai hingga menyentuhnya.

Tarik napas dalam-dalam dan lepaskan secara perlahan. Tahan pose ini selama kurang lebih 5 menit.

Kita juga bisa menggunakan bantal di bawah paha atau dahi jika merasa enggak nyaman.

 

(*)