Enggak Bisa Tidur karena Rasa Cemas Berlebih? Lakukan 3 Tips Ini!

By None, Minggu, 17 April 2022 | 07:50 WIB
Ilustrasi enggak bisa tidur (antaranews.com)

CewekBanget.ID - Pernah enggak sih girls, kita gelisah enggak bisa tidur karena memikirkan banyak hal?

Kalau udah overthinking di malam hari, biasanya kita mudah merasa cemas dan akhirnya makin bikin kita enggak bisa tidur.

Kecemasan dan stres memang kerap menganggu kualitas tidur kebanyakan orang.

Bahkan enggak sedikit dari kita yang harus mengonsumsi obat baru bisa tertidur saking udah parahnya.

Namun, ada beberapa cara lain yang bisa kita lakukan untuk mengatasi sulit tidur ketika mengalami cemas atau anxiety.

Melansir Parapuan.co, yuk kepoin cara supaya bisa lebih rileks dan bisa tidur nyenyak ketika anxiety datang di malam hari!

Baca Juga: Enggak Cuma Sehat, 7 Makanan Kaya Nutrisi Ini Bisa Redakan Anxiety!

1. Menulis jurnal

Menuliskan pikiran dan memindahkan energi negatif ke jurnal dapat membantumu meredakan kecemasan sebelum tidur.

"Tuliskan apa pun yang berjalan dengan baik atau pun buruk dalam sehari, dan solusi apa yang ingin kamu lakukan esok hari," ujar psikolog yang berbasis di Inggris, Sue Peacock dikutip dari Stylist melalui Parapuan.co.

Ia melanjutkan, "Faktor-faktor ini biasanya membuatmu terjaga, tapi menulis jurnal dapat membantumu untuk mengakhiri masalah sebelum tidur."

2. Mengubah perspektif

Ingatkan diri kita bahwa kita perlu beristirahat dan cobalah beralih dengan memikirkan pengalaman positif.

"Pikirkan ke tempat di mana kamu merasa tenang dan santai, doronglah otak berpikir pengalaman yang lebih menyenangkan," kata Sue.

3. Meditasi hitungan 9-0

Cobalah bermeditasi menggunakan teknik pernapasan yang tepat agar tubuh kita jadi lebih rileks dan pikiran jadi lebih santai.

Caranya, tarik napas dalam-dalam dan hembuskan perlahan, hitung mundur dengan mengucapkan angka 'sembilan' dalam benak kita.

Pada embusan napas berikutnya, ucapkan 'delapan'. Lalu katakan 'tujuh', dan seterusnya sampai menghembuskan napas mengatakan 'nol'.

Hitungan mundur setiap napas ini dapat membuat kita sadar, serta mendorong pikiran dan tubuh ke waktu saat ini (mindfulness).

Baca Juga: Jangan Diabaikan! Ini 4 Gejala Awal Anxiety Disorder. Mengalaminya?

Bila kita lupa hitungannya, ulangi dengan nomor berapa pun yang kita ingat, dan lanjutkan sampai kamu tertidur.

Itu tadi beberapa cara untuk mengurangi rasa cemas dan supaya bisa tidur di malam hari.

Semoga membantu, girls!

(*)

Baca Juga: Siang Tidur, Malam Enggak Bisa Tidur? Awas! Jam Tidur Terbalik Sebabkan Kondisi Serius Ini!

Artikel ini telah tayang di Parapuan.co dengan judul: Tidak Bisa Tidur karena Cemas? Ini 3 Cara Mengatasinya agar Rileks