CewekBanget.ID - Pemakian handphone yang berlebihan ternyata memiliki pengaruh pada kesehatan mental kita.
Kesehatan mental dengan ajaibnya bisa terguncang karena tontonan atau bacaan yang kita terima saat menggunakan handphone.
Alasan utama handphone memiliki pengaruh yang cukup besar pada kesehatan mental kita adalah karena media sosial.
Beragam tontonan yang ada di media sosial mengenai kebahagiaan hingga kesedihan perlahan-lahan tertanam di benak kita.
Masalah-masalah yang dilakukan seleb media sosial juga enggak jarang menguras emosi, sehingga kita merasa marah, kecewa, dan sedih.
Enggak heran, kita disarankan mengontrol diri dalam penggunaan handphone agar terhindar dari penyakit mental yang menyerang.
Melansir dari laman Insider, Olivia Brouillette selaku Psikolog asal Belanda pun memberikan beberapa tips jitu yang bisa kita lakukan untuk menghindari kecanduan main handphone.
Kira-kira apa tips dari Olivia Brouillette untuk masalah yang satu ini? Yuk simak di sini!
Cari alasan untuk mengalihkan diri
Menurut Olivia Brouillette hal terpenting untuk menghindari diri kecanduan main handphone adalah dengan mencari alasan yang tepat.
Kita wajib memberikan alasan pada diri sendiri kenapa harus meninggalkan ponsel dan enggak membukanya.
Alasan yang paling tepat untuk meninggalkan ponsel untuk sementara waktu adalah dengan melakukan hal-hal menarik yang bikin kita menghabiskan waktu.