Stroke
Walaupun enggak banyak orang yang menderita stroke akibat kadar kolesterol rendah, tapi ini sangat mungkin terjadi.
Studi pernah dilakukan di Tangshan, Cina yang meneliti 96 ribu manusia dewasa tanpa sejarah stroke selama 9 tahun.
Hasilnya, hanya 753 orang yang menderita stroke di akhir tahun kesembilan dengan kadar kolesterol rendah. Tandanya memang kurang dari 1% orang yang menderita stroke akibat kolesterol rendah, nih.
Baca Juga: Kuah Bening Sayur Bayam Bermanfaat Buat Cegah 7 Penyakit Ini. Termasuk Kanker dan Kolesterol Tinggi!
Secara detail, orang yang punya kadar kolesterol di bawah 70 mg/dL punya peluang 65% kena stroke. Nah, kalau orang punya kadar kolesterol jauh lebih rendah lagi, dikisaran 50 mg/dL, peluangnya kena stroke naik jadi 2 kali lipat!
Penyebabnya kadar kolesterol rendah bisa menjadikan orang kena stroke masih belum diketahui. Namun kita perlu tahu kalau kolesterol itu sendiri sangat penting untuk menjaga selaput sel tubuh dan berhubungan dengan sel darah merah.
Dengan kata lain, ketika sel darah merah kita pecah atau rusak, kita bisa kena stroke!
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR