CewekBanget.ID - Menjalani hari-hari selama tahun 2022 membuat kita kehilangan banyak energi dan mungkin saja kepercayaan diri.
Banyak tahapan dan pencapaian dalam hidup yang sudah kila lewati di tahun 2022 yang sebentar lagi akan berakhir.
Beberapa saat lagi, kita akan menyambut tahun baru yakni tahun 2023.
Ada banyak harapan baru di tahun 2023 yang diharapakan akan tercapai dan dilalui dengan bahagia.
Sebelum menjalani tahun 2023, ada beberapa hal yang perlu kita sadari dan kurangi.
Salah satunya mengenai kesehatan mental yang harus semakin kita jaga di tahun 2023 ini.
Manajemen stres jadi resolusi yang harus kita masukkan di tahun 2023 supaya kesehatan mental kita membaik dan enggak terganggi.
Melansir dari laman mind Body Green, survei yang dilakukan oleh Amreican Pshycholocal Associaton 2022 mengungkapkan bahwa hampir dari setengah orang dewasa merasa kelelahan.
Ennggak cuma itu saja, banyak orang juga merasa stres dan membuat kita jadi putus asa atau depresi.
Untuk itu, ada beberapa hal yang sebaiknya kita kurangi di tahun 2023 untuk menjaga stres dan manajemen stres dengan baik.
Ini dia beberapa hal yang perlu kita kurangi di tahun 2023!
Baca Juga: Yuk Jadikan 5 Hal Ini Sebagai Resolusi Tahun Baru 2023 Bareng Pacar!
Jangan memaksakan diri
Di tahun 2023 ini kita disarankan untuk enggak terlalu memaksakan diri sendiri.
Hal ini berkaitan dengan jadwal sekolah, pekerjaan, hingga kegiatan sosial yang bisa menguras segala emosi dan energi kita.
Kita perlu menyadari bahwa kita enggak bisa menipu diri sendiri dan beranggapan bahwa bika melakukan segala hal.
Enggak apa-apa untuk menolak dan membiarkan diri sendiri beristirahat kok, girls.
Kurangi tuntutan pada diri sendiri
Seiring berjalannya waktu, banyak ambisi yang rasanya pengin kita capai.
Melihat pencapaian orang lain juga bisa membuat kita berpikir bahwa diri kita ketinggalan.
Di tahun 2023 ini kita harus belajar mengurangi tuntutan pada diri sendiri.
Kita harus mengingat bahwa setiap orang punya masa dan waktunya masing-masing.
Baca Juga: 5 Zodiak Paling Beruntung dalam Urusan Cinta di Tahun 2023. Ada Kamu?
Merasa bertanggungjawab pada kebahagiaan orang lain
Salah satu faktor yang paling menguras emosi dan kesehatan mental kita adalah saat kita merasa bertanggungjawab atas kebahagiaan orang lain.
Kita jadi melupakan apa itu definisi bahagia dan membahagiakan diri sendiri.
Perilaku ini dilakukan karena kita terlalu fokus memikirkan orang lain sehingga melupakan diri sendiri.
Kebiasaan merasa bertanggungjawab atas kebahagiaan orang lain sebaiknya dikurangi di tahun 2023 supaya kita enggak stres.
Berekspektasi tinggi
Mempunyai ekspektasi yang tinggi pada diri sendiri dan orang lain memang bagus untuk mengingkatkan kualitas diri.
Namun sayangnya, ekspektasi ini sering mengecewakan dan bikin kita merasa kelelahan secara mental.
Hal ini karena seluruh angan-angan yang ada di kepala kita enggak tercapai.
Jadi, sebisa mungkin untuk mengurangi berekspektasi yang tinggi 2023, sebagai gantinya kita harus berusaha semaksimal mungkin.
Baca Juga: Setting Goals 2023. Ini Kegiatan Positif yang Bisa Bikin #GirlsIn5piration Fokus Raih Mimpi
(*)
Source | : | Mindbodygreen |
Penulis | : | Monika Perangin |
Editor | : | Monika Perangin |
KOMENTAR