CewekBanget.ID - Meluangkan waktu sendiri atau me time merupakan hal yang sangat penting, apalagi ketika stres melanda, di tengah pandemi COVID-19 yang enggak kunjung berakhir.
Kita mungkin enggak dapat bepergian ke gym, bioskop, atau tempat hiburan lainnya dalam situasi seperti sekarang, tapi bukan berarti kita enggak bisa menikmati me time, lho.
Ada banyak hal yang bisa dilakukan dalam menikmati momen berkualitas bersama diri sendiri.
Baca Juga: Me Time di Hari Minggu dengan Maskeran Pakai Kuning Telur Yuk!
Memulai Hari dengan Bersyukur
Banyak sekali orang yang memulai hari dengan langsung berkutat pada kesibukan rutin, tanpa mengucapkan rasa syukur atas hari baru yang masih bisa dirasakan.
Padahal, bersyukur memiliki manfaat yang baik bagi peningkatan energi, peningkatan harga diri, peningkatan kecerdasan, sistem kekebalan tubuh yang kuat, dan kesehatan mental.
Kita juga dapat mengucap syukur dengan berbagai cara.
Misalnya, saat masih berada di tempat tidur, atau dengan melakukan gerakan yoga yang menenangkan jiwa dan pikiran dalam beberapa menit.
Belanja Online
Ternyata, berbelanja dapat meningkatkan dopamin (zat kimia di dalam otak) yang terkait dengan perasaan senang dan puas, lho!
Setelah menyelesaikan segudang pekerjaan, meluangkan waktu sendiri dengan melihat-lihat toko online yang kita suka akan cukup menenangkan.
Itu adalah trik sangat bagus yang dapat kita gunakan untuk me time.
Kita semua membutuhkan waktu sendiri sebagai cara untuk mengisi ulang karena tanpa itu, kita berisiko terkuras, kelelahan, depresi, atau sakit fisik.
Waktu sendiri enggak hanya baik untuk kesejahteraan diri secara pribadi, tetapi juga bagi orang orang di sekitar, mengingat suasana hati yang bisa menular.
Jika kita menjaga diri sendiri dengan baik, orang yang kita sayangi kemungkinan besar akan merasa lebih baik juga.
Jadi, enggak ada salahnya memasukan beberapa barang yang kita inginkan ke dalam keranjang belanjaan.
Waktu Menyendiri
Otak kita dipenuhi dengan berbagai macam ide, pikiran, dan emosi, seperti sampah dapur yang berantakan.
Me time membantu membersihkan semuanya.
Kita bisa menetapkan batas waktu bagi diri sendiri untuk bersantai sejenak dari segala hiruk-pikuk sehari-hari.
Memanfaatkan Sesi Olahraga
Kita juga dapat memanfaatkan sesi olahraga sebagai waktu untuk menikmati diri sendiri.
Kita bisa lho, menyimpan sepasang sepatu kets dan kaus di dekat kita agar mudah dijangkau.
Jika kita memiliki sedikit waktu ekstra, maka kita bisa berjalan kaki yang menjernihkan pikiran.
Di samping itu, kita juga bisa berolahraga di rumah dan beri tahu orang terdekat kalau kita sedang me time dengan berolahraga.
Baca Juga: Mengalami 5 Hal Ini? Mungkin Tandanya Kita Butuh Waktu untuk Sendiri!
Tarik Napas
Alih-alih menjadi gelisah, enggak sabar, atau tanpa henti memeriksa ponsel berulang kali, gunakan waktu itu sebagai waktu sendiri.
Di mana pun kita berada, secara sadar tarik dan hembuskan napas dengan benar melalui diafragma.
Orang-orang yang enggak mempunyai waktu bermeditasi bisa menarik napas dalam-dalam sambil duduk di kursi saat bekerja.
Kegiatan ini akan mengembalikan energi dan membawa kita ke dalam pikiran yang damai.
Pergi ke Kamar Mandi
Waktu berada di kamar mandi bisa menjadi salah satu momen untuk mengambil waktu sendiri.
Kamar mandi bisa menjadi tempat yang aman untuk meluangkan waktu untuk diri sendiri.
Kunci pintu, baca buku atau majalah, mandi, dan istirahat sejenak.
Baca Juga: Luangkan Waktu untuk Me Time, Bagus Banget Buat Kesehatan Mental!
Melakukan Hal yang Disukai
Melakukan sesuatu yang kita suka bisa mengalihkan pikiran dari gangguan yang dialami setiap harinya.
Kita bisa melakukan perawatan diri, mendengarkan podcast yang menginspirasi, dan hal-hal menyenangkanan lainnya.
Waktu yang dihabiskan dengan baik ini enggak hanya akan membantu lebih rileks, tetapi kita juga dapat mempelajari sesuatu yang baru.
Mengajak Keluarga
Menikmati me time yang berkualitas juga bisa mengajak anggota keluarga melakukan perawatan di rumah.
Selain itu, memasak dan menonton tayangan streaming bersama adalah salah satu cara menghabiskan waktu sendiri yang berkualitas.
Cobalah membuat rencana me time setiap minggu atau setiap hari, dan beri tahu mereka tentang niat kita meluangkan waktu sendiri.
(*)