Enggak Cuma Sehat, 7 Makanan Kaya Nutrisi Ini Bisa Redakan Anxiety!

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Senin, 21 Maret 2022 | 12:15 WIB
Ilustrasi anxiety (freepik.com)

CewekBanget.ID - Punya anxiety disorder, girls?

Anxiety atau kecemasan bisa dikurangi dengan melakukan terapi tertentu, menarik napas dalam-dalam, hingga melakukan hal-hal yang kita senangi.

Selain cara-cara di atas, kita bisa meredakan anxiety atau kecemasan dengan mengonsumsi makan-makanan tertentu, lho!

Kita disarankan untuk mengonsumsi beberapa jenis makanan sehat kaya nutrisi yang bisa membantuk mengurangi rasa cemas.

Melansir PinkVilla, berikut makanan kaya nutrisi yang bisa bantu redakan anxiety!

Baca Juga: Jangan Diabaikan! Ini 4 Gejala Awal Anxiety Disorder. Mengalaminya?

1. Buah beri

Mengidam gula adalah hasil alami dari kecemasan meskipun itu akan segera membuat kita jadi lelah.

Jadi, gantilah dengan mengonsumsi beberapa buah beri yang tersedia secara umum.

Berbagai macam beri kaya dengan Vitamin C dan antioksidan yang bisa melindungi dan memperbaiki sel-sel yang rusak dan stres.

Jadi, makanlah banyak blueberry, blackberry, stroberi, dan bahkan gooseberry dan rasakan diri lebih rileks!

2. Cokelat