4 Tips dan Cara Biar Tidur Malam Lebih Cepat dan Nyenyak. Coba Yuk!

By Elizabeth Nada, Rabu, 11 Mei 2022 | 15:05 WIB
Ilustrasi persiapan sebelum tidur (Freepik)

CewekBanget.ID - Tidur yang cukup dan nyenyak memang sangat baik bagi kesehatan.

Selain itu, tidur nyenyak dan enggak terlalu malam bikin badan jadi lebih segar saat bangun.

Namun, kita mungkin saja mengalami susah tidur dan butuh waktu lama buat tidur karena beberapa faktor.

Apa kita termasuk yang sedang mengalami kesulitan buat tidur cepat dan nyenyak, girls?

Tenang, ada beberapa tips dan cara yang bisa kita coba buat atasi masalah tersebut, kok.

Pengin tidur malam bisa lebih cepat dan nyenyak?

Coba buat terapkan 4 tips dan cara berikut ini, yuk!

Terkena sinar matahari setidaknya 20 menit setiap pagi

Tips yang pertama, usahakan untuk terkena sinar matahari alami setiap pagi, girls.

Baca Juga: Ganggu Tidur, Begini 4 Cara Mencegah Asam Lambung Naik di Malam Hari!

Disarankan, setidaknya kita terkena sekitar dua puluh menit sinar matahari alami setiap harinya.

Paparan cahaya matahari membantu tubuh kita mengikuti siklus tidur dan bangun yang normal.

Sinar matahari alami mengatur produksi dan pelepasan melatonin tubuh, hormon yang dikeluarkan pada malam hari untuk menginduksi siklus tidur alami.

Alhasil, kita bisa tidur lebih cepat dan nyenyak, deh.

Kurangi paparan cahaya

Selanjutnya, biar kita bisa tidur lebih cepat dan nyenyak, sebaiknya kurangi paparan cahaya setidaknya 45 menit sebelum tidur.

Entah itu cahaya dari lampu, maupun sinar biru dari gadget. Sebab, cahaya juga jadi faktor tidur jadi nyenyak dan berkualitas atau tidak. 

Untuk itu sebaiknya kita mematikan lampu kamar dan tidur dengan kondisi gelap.

Namun, kalau kita masih tetap mau ada cahaya, kita bisa gunakan lampu tidur yang cahayanya lebih redup.

Baca Juga: Manfaat Tidur Siang Bagi Kesehatan, Asal Jangan Terlalu Lama!

Selain itu, biar tidur lebih nyenyak kita juga perlu menyingkirkan peralatan elektronik, seperti handphone, laptop atau barang elektronik lainnya dari tempat tidur.

Soalnya, blue light yang dihasilkan oleh handphone ataupun laptop bisa memberi sinyal ke otak untuk menghentikan produksi melatonin, yang berguna untuk membuat kita tidur nyenyak.

Usahakan buat tidur siang

Kelelahan juga bisa menganggu tidur malam kita, jadi enggak nyenyak dan bahkan butuh waktu lama buat tidur.

Untuk itu, kita disarankan buat tidur siang sehingga energi kita untuk beraktivitas seharian bisa cukup dan tidur malam pun bisa lebih nyenyak.

Menurut para ahli, kita pun dianjurkan untuk tidur siang enggak lebih dari 20 menit.

Tidur siang

Bikin tubuh senyaman mungkin

Kondisi nyaman juga membuat tidur lebih cepat dan nyenyak.

Baca Juga: Dijamin Lebih Gampang Tidur, Ini 5 Makanan yang Bisa Bikin Ngantuk!

Contohnya, kalau udara di kamar atau tempat kita tidur panas, kita bisa nyalakan kipas angin atau AC agar merasa lebih nyaman.

Begitupun sebaliknya, saat udara terasa dingin kita bisa gunakan kaos kaki saat tidur, untuk menghangatkan tubuh.

Psstt.. ada sebuah studi yang menyatakan kalau menghangatkan kaki yang dingin dengan kaos kaki membuat pembuluh darah membesar, dan akhirnya mengirim sinyal ke otak bahwa ini waktu yang tepat untuk tidur.

Baca Juga: Manfaat Tidur Siang Bagi Kesehatan, Asal Jangan Terlalu Lama!

Selamat mencoba beberapa tips dan cara tersebut, girls!

(*)